Menu

Mode Gelap

Lokal · 13 Jul 2023 14:17 WIB

Lina Mukherjee Ditahan Polisi Karena Penistaan Agama


 Lina Mukherjee ditangkap polisi (Foto : IG @linamukherjee_) Perbesar

Lina Mukherjee ditangkap polisi (Foto : IG @linamukherjee_)

Faktaseleb- Lina Mukherjee resmi ditahan oleh Kejaksaan Negeri  Sumatera Selatan. Dalam momen penahanannya, Lina terlihat dengan tangan diborgol, namun ekspresi wajahnya masih sempat cengengesan atau tersenyum-senyum kecil,  Senin, (10/7/2023). Video penahanan tersebut menjadi viral di media sosial, menarik perhatian banyak orang.

Lina Mukherjee ditahan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) wanita di Palembang, Sumatera Selatan, dan akan menjalani masa tahanan selama 20 hari.

Meskipun dalam situasi yang sulit, Lina terlihat tenang dan masih mampu tersenyum ketika digiring oleh petugas dengan tangan diborgol.

Selama proses penahanan, Lina Mukherjee berinteraksi dengan awak media yang hadir di tempat kejadian. Ia menyapa mereka dengan melambaikan tangan, memberikan senyuman, dan bahkan menunjukkan tanda cinta dengan mengacungkan jari membentuk hati.

Lina juga memenuhi permintaan foto dari seseorang yang berada di sekitarnya.

Fandi Hasibuan, kuasa hukum Lina Mukherjee, mengkonfirmasi bahwa kliennya tidak mengajukan penangguhan penahanan. Surat penahanan telah dikeluarkan dan Lina langsung ditahan di Lapas Wanita Palembang pada hari itu.

Sebelumnya, Lina Mukherjee dilaporkan ke Polda Sumatera Selatan oleh Ustaz M Syarif Hidayat pada 15 Mei 2023. Laporan tersebut berkaitan dengan konten yang dianggap menistakan agama, di mana Lina membuat konten makan kriuk babi yang diawali dengan membaca bismillah.

Lina Mukherjee ditetapkan sebagai tersangka dengan dakwaan pasal 45 ayat 2 junto pasal 28 ayat 2 UU Nomor 19 tahun 2019 tentang perubahan UU Nomor 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik. Proses hukum terkait kasus ini akan terus berlanjut, dan Lina akan menjalani masa tahanan sesuai dengan putusan pengadilan

(Intipseleb)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Ayah Ammar Zoni Meninggal dunia Akibat Kanker Hati Stadium Akhir

22 January 2024 - 10:54 WIB

Kiky Saputri Umumkan Hamil Anak Pertama

11 January 2024 - 10:38 WIB

Teuku Ryan Akui Ada Masalah Rumah Tangga dengan Ria Ricis

10 January 2024 - 12:07 WIB

Pamela Bowie Pamerkan Anak pertama di Hari Natal

28 December 2023 - 11:59 WIB

Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora ganti nama jadi Levian

27 December 2023 - 11:24 WIB

Nikita Mirzani Berterima Kasih ke Gibran usai nonton Debat Cawapres

23 December 2023 - 16:39 WIB

Trending di Artis