
(Foto: Viralkansaja.com)
Viralkansaja.com – Persatuan Boling Indonesia (PBI) Sumatera Selatan menggelar acara Pelantikan Pengurus PBI Provinsi Sumsel untuk masa bakti 2022-2026 pada Jumat, 7 Oktober 2022 Pukul 20:00 WIB. Acara yang bertempat di Griya Agung Jalan Demang Lebar Daun No. 9, Kota Palembang ini dibuka dengan tari sekapur sirih.
Pada inti acara, RA Anita Noeringhat SH MH resmi dilantik sebagai Ketua PBI Sumsel oleh KETUM PB PBI yang juga sekaligus Wakil Menteri Perdagangan Indonesia. Sebelumnya, Ibu Anita sudah dipilih sebagai Ketua PBI Sumsel secara aklamasi pada 27 Juni 2022 lalu.

Ketika berpidato, perempuan yang juga dikenal sebagai Ketua DPRD Sumsel ini meminta PB PBI untuk melaksanakan Training Center Boling usia dini dipusatkan di Sumatera Selatan.
“Kami meminta dengan PB PBI agar pelaksanaan Training Center Boling Junior dipusatkan di Sumsel”. Ucap RA Anita Noeringhati.
Keinginan tersebut didasari oleh adanya venue boling berkelas internasional di Sumsel, wisma atlet, dan juga Sumsel memiliki mempunyai bibit-bibit atlet boling berprestasi.
Menggunakan slogan “Bangkit dan Berprestasi”, Anita menyebutkan maksud dari slogan tersebut adalah agar PBI Sumsel bisa Bangkit dari pandemi agar dapat meraih prestasi.
Selain itu, PBI Sumsel dibawah arahan Anita akan membuat boling lebih dikenal dan disukai masyarakat luas, serta memberi kesempatan untuk kalangan pelajar dan anak muda untuk menjadi bibit-bibit atlet boling baru asal Sumsel. “PBI Sumsel juga akan mendorong tiap instansi agar membentuk club boling,” ucapnya.

Dr Jerry Sambuaga selaku ketua PB PBI menuturkan jika pelantikan PBI Provinsi Sumsel merupakan pelantikan pengurus PBI Provinsi yang paling meriah serta memiliki visi dan misi yang hebat.
“Pengurus PBI Sumsel dibawah kepemimpinan ibu RA Anita Noeringhati ini luar biasa, apalagi fasilitas boling di Sumsel ini sangat The Best. Saya kagum dan bangga,” ucapnya.
Jerry juga menyebut, akan menjadikan pelantikan PBI Provinsi Sumsel sebagai benchmark untuk provinsi-provinsi lain. Ia juga mengajak, agar pengurus PBI Sumsel dan Pemerintah dapat bersinergi untuk memajukan olahraga boling di Sumsel.
Gubernur Sumsel Herman Deru mengaku, PBI Sumsel dibawah pimpinan barunya sangat ambisius untuk memajukan dan memasyarakatkan olahraga boling.
“Harapan saya agar pengurus PBI Sumsel periode 2022-2026 konsisten dalam memajukan olahraga boling di Sumsel, kita pantau dari sini kerjanya bersama-sama” tandasnya, diakhiri dengan tawa kecil.
Herman Deru juga berharap agar boling tidak lagi memiliki stigma sebagai olahraga untuk kalangan atas saja, dan dapat dijangkau oleh orang-orang diluar perkotaan daerah Sumsel.
Acara pun ditutup dengan penampilan dari vokalis Jikustik, yakni Brian Prasetyoadi. Brian menyanyikan beberapa lagu hits Jikustik tahun 2000 yang berjudul “Setia”. Selain lagu tersebut dia juga menyanyikan lagu hits pop tanah air seperti “Panah Asmara”, “Cinta Luar Biasa”, “Kala Cinta Menggoda”, dan “1000 Tahun Lamanya”.

Aksi panggung Brian yang ciamik pun sukses menyita perhatian para tamu yang hadir dan mengajak mereka untuk bernyanyi bersama.
(Willy Radityo/Viralkansaja.com)