Menu

Mode Gelap

Barat · 25 Jan 2023 14:36 WIB

Peran Jin di Aladdin 2 Bakal Kembali Dimainkan Oleh Will Smith


 Peran Jin di Aladdin 2 Bakal Kembali Dimainkan Oleh Will Smith Perbesar

Faktaseleb – Sekuel film Aladdin bakal segera digarap, dan Will Smith disebut bakal kembali berperan sebagai jin di film yang menceritkan tentang kisah dari Timur Tengah yakni ‘Seribu Satu Malam’.

Meski naskah Aladdin 2 sedang ditulis, film ini diharapkan segera digarap pada akhir tahun 2023.

Selain Will Smith, para aktor yang berperan di film sebelumnya seperti Mena Massoud (Aladdin), dan Naomi Scott (Jasmine) juga bakal ikut ambil peran di Aladdin 2.

Mena Massoud dalam sebuah interview mengatakan, jika Aladdin 2 nantinya tidak akan berbasis dari versi animasinya.

“Ada perubahan dengan penulis, dan mereka sedang mengerjakan draf baru. Jika Aladdin 2 terjadi, itu luar biasa. Itu harus terjadi. Alur cerita film ini tidak akan didasarkan pada versi animasi. Ini akan menjadi cerita asli yang baru.” tutur Massoud.

Sementara itu, Will Smith pada tahun lalu yang menggemparkan dunia hiburan dengan aksinya menampar Chris Rock pada saat menghadiri acara Oscar 2022 sempat mendapat penolakan dari berbagai film.

Guy Ritchie selaku sutradara Aladdin mengatakan jika bekerja dengan Will Smith adalah pengalaman terindah dan terbaik yang dialaminya.

“Saya belum pernah bertemu pria yang lebih baik (dari Will Smith). Bekerja dengannya adalah salah satu pengalaman terindah dan terhebat yang pernah saya alami. Saya tidak pernah melihat apapun dari Will Smith selain sosok pria yang sempurna dan dermawan,” tutur Guy Ritchie.

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ayah Ammar Zoni Meninggal dunia Akibat Kanker Hati Stadium Akhir

22 January 2024 - 10:54 WIB

Kiky Saputri Umumkan Hamil Anak Pertama

11 January 2024 - 10:38 WIB

Pamela Bowie Pamerkan Anak pertama di Hari Natal

28 December 2023 - 11:59 WIB

Pemakaman Lee Sun Kyun Akan digelar secara tertutup

28 December 2023 - 10:18 WIB

Bintang Film “Parasite” Lee Sun Kyun Meninggal Dunia Bunuh Diri,Sempat menulis surat

27 December 2023 - 12:00 WIB

Nikita Mirzani Berterima Kasih ke Gibran usai nonton Debat Cawapres

23 December 2023 - 16:39 WIB

Trending di Artis