Menu

Mode Gelap

Lifestyle · 9 Jun 2023 15:23 WIB

Pisah dari Ari Wibowo dan Kedua Anaknya, Inge Anugrah Siap Berjuang Sendirian


 Inge Anugrah siap berjuang sendirian pasca bercerai dengan Ari Wibowo (Foto: IG Inge Anugrah) Perbesar

Inge Anugrah siap berjuang sendirian pasca bercerai dengan Ari Wibowo (Foto: IG Inge Anugrah)

Faktaseleb – Inge Anugrah menyampaikan jika dirinya siap untuk berjuang untuk menghidupi dirinya sendiri pasca berpisah dengan Ari Wibowo.

Inge pun juga harus menghadapi kenyataan kedua anaknya memilih tinggal bersama Ari Wibowo. Ia pun meninggalkan rumah yang selama ini ia tinggali bersama keluarga kecilnya itu.

Inge Anugrah mengatakan jika ia harus memulai semuanya dari awal, pasca bererai dengan aktor berusia 52 tahun tersebut.

Demi bertahan hidup, Inge Anugrah menjalani bisnis dengan usaha makanan dengan sistem pre-order. Hal ini diceritakannya di video kanal YouTube ‘dr Richard Lee, MARS’ yang diunggah pada hari Selasa, 6 Juni 2023.

“Aku suka membuat kue dengan porsinya banyak, jadi aku biasa membawanya ke gym dan teman-teman mencobanya, dan banyak yang tertarik untuk melakukan pre-order.” ujarnya (6/6/2023).

“Aku sekarang harus memulai dari nol, aku tidak takut. Aku harus bekerja keras,” sambung Inge Anugrah.

Inge menyebut jika dirinya tak masalah berjuang sendirian lantaran dirinya telah terbiasa untuk mandiri.

“Aku tidak takut, karena selama ini aku sudah mandiri. Jika aku mau (berjuang), aku pasti bisa melakukannya,” katanya.

Ari Wibowo melayangkan gugatan cerai terhadap Inge Anugrah pada bulan April 2023. Gugatan tersebut membuat publik kaget lantaran rumah tangga mereka selama 16 tahun ini diketahui harmonis.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ayah Ammar Zoni Meninggal dunia Akibat Kanker Hati Stadium Akhir

22 January 2024 - 10:54 WIB

Kiky Saputri Umumkan Hamil Anak Pertama

11 January 2024 - 10:38 WIB

Teuku Ryan Akui Ada Masalah Rumah Tangga dengan Ria Ricis

10 January 2024 - 12:07 WIB

Pamela Bowie Pamerkan Anak pertama di Hari Natal

28 December 2023 - 11:59 WIB

Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora ganti nama jadi Levian

27 December 2023 - 11:24 WIB

Nikita Mirzani Berterima Kasih ke Gibran usai nonton Debat Cawapres

23 December 2023 - 16:39 WIB

Trending di Artis