Raja Charles III berkunjung ke Cardiff, Wales, Jumat (16/9/2022), menyusul kematian ibunya, Ratu Elizabeth II. Di sana, ia mendapat hadiah tak terduga.
Saat Raja Charles III bersalaman dengan warga yang menantinya di pinggir jalan, tiba-tiba salah satu di antara mereka menyodorkan sebuah pulpen. “Buat jaga-jaga,” kata warga tersebut seperti dikutip Daily Mail.
Orang-orang di sekitarnya pun tertawa, tanpa terkecuali sang Raja. Ayah Pangeran William dan Harry itu menerima pulpen tersebut dengan senang hati.
Aksi pemberian pulpen menjadi hiburan tersendiri bagi Raja Charles setelah momen dia menggerutu karena terkena luberan tinta pulpen.
Dalam kunjungan ke Kastil Hillsborough, Irlandia Utara, pada Rabu (14/9/2022), bersama istrinya, Camilla Parker Bowles, Raja Charles III sempat mengisi buku pengunjung tapi salah menulis tanggal.
Namun, hal yang membuatnya kesal adalah pulpen yang dipakainya bocor sampai-sampai menodai jari-jarinya. “Ya Tuhan, aku benci ini,” katanya dikutip dari Sky News.
“Oh, lihat, itu sampai ke mana-mana,” kata Camilla saat memegang pulpen yang sama sebelum gantian mengisi buku tamu. Kejadian tersebut sempat terekam dan berujung viral di media sosial.
Simak Video “Penghormatan Raja Charles untuk Ratu Elizabeth di Katedral St Giles“
[Gambas:Video 20detik]
(dtg/dtg)