Menu

Mode Gelap

Artis · 10 Agu 2023 12:40 WIB

Terpilih Jadi Penyanyi Pembuka Untuk Konser Coldplay Mendatang, Rahmania Astrini Terima Hujatan Netizen


 Terpilih Jadi Penyanyi Pembuka Untuk Konser Coldplay Mendatang, Rahmania Astrini Terima Hujatan Netizen (Foto: IG @rahmaniaastrini) Perbesar

Terpilih Jadi Penyanyi Pembuka Untuk Konser Coldplay Mendatang, Rahmania Astrini Terima Hujatan Netizen (Foto: IG @rahmaniaastrini)

Faktaseleb-Rahmania Astrini, penyanyi berusia 22 tahun ini, mendapatkan kesempatan yang langka dalam karirnya dengan menjadi penampil pembuka dalam konser Coldplay di Jakarta.

Namun, keputusan ini tidak luput dari cibiran netizen, yang membuatnya berbicara terbuka mengenai pengalaman dan perspektifnya.

Rahmania Astrini mengungkapkan bahwa ia sendiri merasa terkejut dengan keputusan ini dan hanya mendapatkan informasi langsung dari pihak manajemennya.

“Itu di luar scoop aku juga, enggak tahu, aku dapat informasinya langsung, itu aja,” ungkapnya dilansir dari intipseleb pada Kamis, (10/8/2023).

Namun, keputusan ini tidak sepenuhnya disambut hangat oleh netizen. Banyak di antara mereka yang mencibir Rahmania yang ditunjuk sebagai penampil pembuka konser Coldplay.

Meskipun begitu, Rahmania Astrini menerima reaksi ini  mengingat ia menyadari posisinya yang masih relatif baru di dunia musik Indonesia.

“Wajar aja sih, aku ngerasa masih banyak yang belum tahu. Justru hal ini bisa jadi kesempatan buat aku ngenalis diri aku lebih baik lagi,” jelas Rahmania Astrini.

Dia melihat tantangan ini sebagai peluang untuk lebih dikenal oleh publik dan membuktikan kemampuannya dalam dunia musik.

Konser Coldplay yang bertajuk ‘Music of the Spheres World’ dijadwalkan akan diadakan pada tanggal 15 November 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

 

Follow Intagram Faktaseleb

Follow Tiktok  Faktaseleb

Subscribe Youtube Faktaseleb

Editor :RARM

(Intipseleb)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Raffi Ahmad Bantah Terlibat Kasus Dugaan Pencucian Uang

6 Februari 2024 - 13:45 WIB

Ayu Ting Ting Lamaran dengan TNI Berpangkat LetkolAyu Ting Ting

6 Februari 2024 - 13:22 WIB

Boy William Akhirnya Buka Suara Tentang kedekatannya dengan Ayu Ting Ting

30 Januari 2024 - 10:45 WIB

Ayah Ammar Zoni Meninggal dunia Akibat Kanker Hati Stadium Akhir

22 Januari 2024 - 10:54 WIB

Jennifer Coppen Masih Ogah Publish Muka Anak Demi Privasi

18 Januari 2024 - 10:06 WIB

Fuji nggak bisa kuliah sambil kerja,karena gampang stres

18 Januari 2024 - 09:56 WIB

Trending di Artis